Pages

Sabtu, 20 Agustus 2011

MEMANCING UNTUK MENGHILANGKAN KEPENATAN PIKIRAN

Memang memancing itu membawa keasyikan tersendiri bagi yang hobbi memancing, apalagi kalau kita bekerja seminggu dalam lima hari kerja full + lembur sungguh akan terasa oleh kita kepenatan pikiran yang disebabkan oleh permasalahan pekerjaan kantor maupun pabrik .

Tapi setelah kita memasuki hari kerja terakhir di hari jum'at maka akan terbayang oleh kita sesuatu yang sangat menyenangkan yang akan membuat kita semangat yang menggebu-gebu, karena terbayang oleh kita suasana laut, hawa laut dan tak lupa kita pasti akan membayangkan ikan yang besar-besar akan menyangkut di mata kail kita, ini hampir di alami oleh semua pemancing manapun, maklum naluri yang sifatnya alami, tidak perlu untuk di tolak atau dibuang, tapi ikuti sajalah nanti akan terasa ke asyikannya atau kepuasannya .

Sebetulnya bayangan atau angan-angan itu muncul sejak hari jum'at pagi bagi yang libur hari sabtu dan minggu, dan bayangan atau angan-angan itu muncul pada hari sabtu itu bagi yang liburnya hanya hari minggu saja .
Pada bayangan atau angan-angan yang muncul itu, seolah-olah kita sudah mempersiapkan segala macam peralatan untuk memancing dan terlihat pula suasana lautnya atau alamnya yang sangat ramah seolah-olah akan mendukung kita saat kita mancing dengan hasil yang sangat memuaskan .

Dengan semangatnya kitapun mempersiapkan semua peralatan memancing juga perbekalan untuk memancing dan umpan untuk memancing sehabis kita pulang kerja pada hari jum'at atau hari sabtu .
Kadang tidak kita sadari sampai melupakan keluarga dirumah karena terlalu antusias semangatnya, untuk hal yang satu ini harap anda jangan sampai melakukannya, kasihan anak istri dirumah, kalau bisa keluarga juga diberi tahu atau di ajak terlibat dalam mempersiapkan peralatan mancing, dengan begitu keluargapun seolah-olah juga merasa ikut mendukung anda, dengan do'anya keluarga anda semoga bapak pulang mancing bisa membawa hasil yang memuaskan .

Dari semua persiapan ini yang anda lakukan sebetulnya anda sudah melakukan atau menghilangkan kepenatan pikiran anda, apalagi kalau anda sudah sampai tempat tujuan memancing, buka tas peralatan mancing dengan tergesa-gesa dan cepat-cepat pasang umpan, dengan tidak sabarnya andapun langsung melemparkan umpan ketempat yang menurut perkiraan anda ada ikannya.....wweeerrrr......bblluugg , joran ditaruh ditempat yang aman dan kita ambil dari saku baju sebungkus rokok, buka bungkus penutupnya dan ambil rokok sebatang lalu disulutlah rokok tersebut, hisap asapnya telan sedikit sisanya langsung ditiupkan keluar mulut.......bbuuullll....asapnya keluar membentuk hurup O , asyik bukan.....?

Coba anda bayangkan kira-kira kepenatan pikiran anda sudah berkurang belum....?, sudah tapi belum banyak masih ada yang tersimpan didalam, kenapa bisa dikatakan sudah berkurang sebagian, memang kita tidak menyadari kalau sebenarnya kita sudah membuang kepenatan pikiran, itu terjadi saat anda melemparkan umpan ke arah air laut, pada saat itulah semua pikiran dan angan-angan anda menyatu menjadi satu yang berarti pikiran anda dan angan-angan anda kosong tidak ada apa-apa, yang berarti bersih atau suci, ibarat orang islam anda khusyuk, kalau dengan sholat cuma beda tujuannya saja .

TERAKHIR  , karena anda masih diliputi suasana kosong atau bersih, sampai-sampai anda lupa dengan alat pancing anda yang sudah dilemparkandan ditaruh tadi, tinggal menunggu tarikan ikan yang akan menyambar umpan anda, karena saking asyiknya anda merokok sampai lupa pancingan anda, tahu-tahu pancing anda ditarik dengan kerasnya sampai berbunyi...ssrrreeekkk...dengan gerak reflek dan kaget setengah hidup andapun langsung menyambar joran anda dan menyentakkan kebelakang...bbeettt....kena kata hati anda....mata kail tersangkut dimulut dalam ikan, ikanpun memberontak dengan kuatnya sehingga terjadilah tarik ulur antara anda dan ikan tersebut, sampai waktu yang tidak ditentukan....entah sudah berapa lama anda bertarung melawan ikan....yang akhirnya ikanpun menyerah kepada anda .

Nah...!!!!, disinilah kesemuanya kepenatan pikiran anda dilepaskan karena ke khusyukan atau kosentrasi tingkat tinggi anda berada pada puncaknya....anda sudah tidak menghiraukan lagi kanan kiri anda saat-saat anda bertarung melawan ikan, yang ada hanya satu tujuan cepat-cepat bisa mengalahkan ikan dan membawanya pulang ke rumah dan andapun merasa puas, senang dan bahagia gembira .

SELAMAT  MENIKMATI  CERITA  INI  MUDAH - MUDAHAN  BERMANFAAT  BUAT  ANDA  SEMUA .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar